Jumat, 23 April 2010

Non Deal Roadshow BUMN Ditawarkan ke 120 Investor Global


Suhendra - detikFinance

Jakarta - Pemerintah siap menggelar acara non deal roadshow 10 Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ke Singapura dan Hongkong mulai 26-29 April 2010. Pada acara ini akan hadir sebanyak 120 investor global yang akan menjadi investor potensial para BUMN.

"Singapura dan Hongkong merupakan dua pintu gerbang investor global, kita cegat disitu," kata Menteri BUMN Mustafa Abubakar dalam acara konferensi pers di kantornya, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta, Jumat (23/4/2010).

Mustafa menjelaskan, acara non deal roadshow ini akan diikuti oleh 10 BUMN, diantara 8 BUMN yang sudah go public yaitu Bank Mandiri, BNI, BRI, Antam, PGN, Jasa Marga, Tambang Batubara Bukit Asam dan Telkom. Sedangkan 2 BUMN sisanya merupakan BUMN yang baru berencana melantai di bursa yaitu PT Garuda Indonesia dan PT Krakatau Steel.

"Ini bukan bermaksud menggadaikan atau menjual aset BUMN, tetapi memperkuat menambah modal dan non-modal BUMN," kata Mustafa.

Pelaksanaannya berlangsung 4 hari, dimulai pada tanggal 26 April 2010 di Singapura, kemudian secara marathon akan berlangsung pada tanggal 27-29 April di Hongkong.

Menurut Mustafa, tujuan dari acara ini antara lain menginformasikan para investor global terkait kondisi terkini ekonomi Indonesia pasca krisis.

Selain itu, menginformasikan juga kepada investor tentang kinerja dan rencana kerja BUMN yang sudah go public, serta gambaran kepada investor terkait BUMN yang akan melantai di bursa dan memanfaatkan konsisi pasar modal yang sedang kondusif.

Ia menegaskan, dari acara ini belum ada target yang terkait angka, karena acara ini baru sampai pada tataran non deal, yaitu pemaparan citra kepada investor mengenai perusahan-perusahaan BUMN Indonesia yang potensial.

0 komentar:

Posting Komentar

Archive

 

lungka. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com